Tuesday, May 24, 2011

Mandi keringat di halte bus transjakarta...

Senin pagi, 22 Mei 2011. Saya ada urusan pekerjaan di bilangan Sudirman, berangkat dari halte  bus transjakarta Taman Kota. Lama menunggu bus transjakarta yang selalu penuh sesak penumpang. Membuat saya mandi keringat.

Berpikir dan bertindak cepat, segera naik bus trans Jakarta ke arah Kalideres, tujuan halte Samsat. Ternyata kejadiannya tidak jauh berbeda, calon penumpang berdiri mengantri di halte Samsat. Mandi keringat lagi untuk kedua kalinya.

Alhamdulillah, dapat tempat duduk VIP dekat Sopir, tepatnya di tangga pintu depan  bus transjakarta (Sekarang, tidak mungkin lagi, karena bagian depan dari sopir sampai bagian tengah -bus adalah tempat duduk wanita). Adem dan keringat mengering dengan sendirinya. Transit di halte Harmoni, kembali berdiri mengantri untuk mendapat giliran masuk bus transjakarta jurusan Harmoni-Blok M. Kembali mandi keringat untuk ketiga kalinya.

Cepat masuk ke dalam  bus transjakarta dan menduduki bangku kosong adalah strategi terbaik agar tidak kembali berdiri sampai ke tempat tujuan, halte Dukuh Atas.

Setibanya di halte Dukuh Atas, langsung berjalan menjauhi halte Dukuh Atas agar tidak mandi keringat lagi.

Pulangnya pun tidak jauh beda keadaannya. Hanya saja tidak mengantri lama, jadi tidak sempat mandi keringat. Adem di perjalanan, masalah mandi keringat menggelayut pikiran saya, saat tiba di halte Harmoni.

Antrian sudah panjang seperti ular, tiga baris penuh sesak calon penumpang jurusan favorit, terminal Kalideres. Beruntung, tiba-tiba ada seorang petugas berteriak," Bus transjakarta, jurusan Lebak Bulus via halte Grogol telah tersedia."

Tanpa pikir panjang, pindah antrian, masuk bus dan tempat duduk VIP (duduk di lantai tangga pintu darurat depan bus transjakarta), kali ini bersama seorang kawan muda duduk bersama. Bercakap sekedarnya sampai mendarat kembali di halte Grogol.

Itulah sebuah kisah perjalanan saya kemarin pagi, semoga anda tidak mengalaminya...

Title: Being sweaty on Trans Jakarta Bus Station

Monday morning, May 22, 2011. I have a business on Jalan Sudirman, started from   Trans Jakarta Taman Kota bus station. Waiting for so long time, just for a Trans Jakarta bus which has been full of crowd. Makes me sweaty on Taman Kota bus station.

I should have been thinking and acting fast, ride on   bus transjakarta bus to Kalideres, my destination was Samsat bus station. Unfortunately, it happens again, Trans Jakarta's pessenger was in-line. Gee, i am sweaty again for second time. It was so hot.

Alhamdulillah, i'vo got "vip seat", my seat is a front stairs   bus transjakarta beside bus driver seat. (Today, it seems to be impossible to do it because half part of bus from bus driver to middle part of bus is women section). It was cool and my sweat being dry. I'vee got to transit on Harmony bus transit, being in-line with crowd and waiting for bus transjakarta bus Harmoni-Blok M route. Being sweaty fir the third times.

Going fast through crowd going inside on  transjakarta bus and i have a seat as best placement starategy better than standing up with crowd all the way up to Dukuh Atas bus station on Jalan Sudirman.

Arrived on Dukuh Atas bus station, passing through fast to avoid being sweaty again.

On the way home, it seems similiar. Less peseenger's crowd, so i did not have being sweaty. It was smooth, but being transit on Harmoni again, i tough i would be sweaty.

Pessenger's crowd was long, it looks like a giant snake, three line full of crowd, waiting for favorit bus route, Kalideres. Fortunately, a bus officer was shouting," Antrian sudah panjang seperti ular, tiga baris penuh sesak calon penumpang jurusan favorit, terminal Kalideres. Beruntung, tiba-tiba ada seorang petugas berteriak," Transjakarta bus, Lebak Bulus route via Grogol bus station is available."

Fast thinking, passing through in-line and changing, go inside the bus and being seated on "vip seat" (seated on the floor beside bus driver seat) onTransjakart bus), this time i was accompanying by a young man and have chit-chat through Grogol bus station.

It was my bus riding story yesterday morning, i hope you would not be experienced like me...

2 comments:

  1. makannya bang taufik kalau naik bus Trans Jakarta jangan lupa bawa handuk.

    ReplyDelete
  2. Terimakasih atas infonya , ternyata fasilitas AC hanya tersedia di dalam bus saja

    ReplyDelete