Masjidil Aqsa biasa ditulis dalam Bahasa Indonesia. Aku lebih suka menulisnya dengan Masjidil Aqso.
Selintas penjelasan yang diberikan oleh Syekh Animudin Mahbub, MA, penceramah dari Palestina saat taujih acara akhirussanah SDIT-Al Mutaqin pertama.
1. Masjid Kubah Emas Qibli, umat Islam di seluruh dunia menganggap masjid inilah Masjidil Aqso. Masjid Qibli ini bagian dari Masjidil Aqso. Direkayasa sedemikian rupa seolah masjid Qibli adalah masjidil haram.
2. Upaya penghancuran komplek masjidil Aqso dengan menggali bagian bawah pondasi tembok dan bangunan. Dengan alasan mencari harta peninggalan nabi Sulaiman AS.
3. Tembok Buroq adalah tembok tempat menambatkan Buroq, saat Nabi Muhammad SAW melakukan perjalanan Isro' Mi'roj. Sekarang diplesetkan menjadi tembok ratapan.
4. Ternyata titik awal Padang Mahsyar adalah Masjidil Aqso.
5. Luas Masjidil Aqso adalah 144.000 meter persegi, termasuk Masjid Qibli.
6. Masjid Qibli tidak lagi bisa dijaga oleh penduduk sekitar Palestina. Upaya pengusiran dan penembakan kerap terjadi. Hanya turis asing yang diperkenankan masuk.
Tulisanku ini, hanya lintasan ingatan taujih yang disampaikan Syeikh Animuddin Mahbub, MA yang kehilangan para sahabat terbaiknya saat menyelesaikan kuliah S1-nya di Palestina. Usamah, mahasiswa terbaik dengan nilai rata-rata tertinggi dan mendapat sertifikat "Syahid" dari Maha Pencipta yang Maha Pengasih dan Maha Penyayang.
Dan melanjutkan pendidikan S2 di Sudan.
Mohon maaf sekiranya ada kesalahan redaksional, penulisan nama dan gelar. Penulis berusaha mengingat dengan kemampuan manusia biasa yang terbatas.
Semoga bermanfaat...
#SavePalestina2017
#SavePalestina1438
#SemogaBermanfaat
#oerip08
No comments:
Post a Comment